
Senin, 18 Februari 2019
Senin, 18 Februari 2019 dimulailah seluruh rangkaian ujian bagi anak-anak kelas 12 SMAK Ketapang III. Berjuang bukan dalam kondisi nol dan kosong. Mereka siap menghadapi ujian karena beberapa minggu sudah mempersiapkan data dengan membaca perikop-perikop tentang tokoh-tokoh Alkitab yang mau mereka sampaikan di hadapan 4 penguji yang cantik-cantik heheheehhe…….. Mereka harus siap memperagakan monolog tentang tokoh Alkitab dan menjawab pertanyaan-pertanyaan dari tim penguji. Segala kekuatan dikerahkan, memutuskan rasa malu dan takut demi sebuah kata… Kamu Lulus !!!!.
Tidak menyangka anak-anak yang kesehariannya jarang menunjukkan bakat seni dan kemampuan untuk bercerita disini bisa kita liat kemampuan mereka. Woooowwww…. Terperangah mereka sangat sungguh-sungguh mengusahakannya. Berjuang sampai akhir itu kata mereka…
Mereka harus siapkan teks, melihat guru bahasa Indonesia mereka memperagakan seperti apa itu monolog yang hampir beda tips dengan storie telling. Berulang-ulang melihat youtube orang-orang membawakan monolog yang baik, berani untuk uji coba untuk mendapatkan penampilan yang baik… semua tetap untuk mendapatkan pernyataan KAMU LULUSSSSS…!!!!
https://youtu.be/IkHr3cguWIU
https://youtu.be/JVbC71DI7RE